Tanpa Disadari, Inilah Aktivitas Penyebab Wajahmu Tidak Simetris
Saat kamu selfie dan melihat hasil jepretan kameramu, pernahkah kamu merasa wajahmu seperti tidak seimbang antara pipi kanan dan kiri? Di dalam dunia ortopedi atau kecantikan, kondisi tersebut dinamakan Asimetris.
Hampir setiap orang memiliki tingkat asimetris pada wajahnya tersendiri. Kondisi tersebut sebenarnya normal, dalam beberapa kasus wajah tidak seimbang atau asimetris ada yang disebabkan oleh kegiatan sehari-hari, berikut beberapa aktivitas yang dapat menyebabkan wajah asimetris :
1. Sering mengunyah makanan pada satu sisi saja
Aktivitas sering mengunyah makanan pada satu sisi mulut membuat salah satu pipi menjadi lebih besar dan pipi yang lain akan terlihat kecil.
Hal ini dikarenakan sisi mulut yang sering dibuat mengunyah makanan mengalami perubahan komposisi lemak, otot dan berdampak pada bentuk tulang pipi serta rahang. Cobalah mulai sekarang untuk mengunyah makanan pada kedua sisi mulut secara bergantian agar aktivitas otot pada kedua sisi tumbuh seimbang.
2. Bertopang dagu
Kebiasaan menopang dagu sering kita lakukan, entah saat mendengarkan materi sekolah atau saat sedang duduk sendirian untuk sekedar mencari inspirasi.
Ternyata, aktivitas menopang dagu dapat membuat wajah Anda tidak simetris. Itu disebabkan karena aktivitas bertopang dagu dapat membuat sendi rahang tertekan. Jika aktivitas ini terjadi secara terus menerus akan menyebabkan rahang bergeser posisi dan miring.
3. Tidur dalam posisi menyamping
Tidur dalam posisi menyamping memang dapat mengurangi dengkuran, namun siapa sangka tidur dengan posisi miring dapat menyebabkan sisi lainnya tertekan. Cobalah untuk mengganti posisi tidurmu, contohnya hari ini kamu tidur menyamping ke kanan, besok tidur menyamping ke kiri.
4. Membawa barang berat hanya bertumpu pada satu sisi tubuh
Semasa sekolah atau kuliah, banyak dari kamu menggunakan tas yang bertipe cross body backpack ataupun messenger bag yang di mana beban pada tas-tas tersebut bertumpu pada satu sisi tubuh saja.
Jika kamu menggunakan tas model ini dalam jangka waktu yang lama, ini akan berpengaruh pada struktur bahu dan punggung. Karena struktur tulang pada tubuh saling terkoneksi, tulang bahu yang tidak seimbang akan membuat struktur tulang pada wajah menjadi tidak seimbang.
5. Kebiasaan merokok
Sebuah penelitan tahun 2014 yang diterbitkan Plastic Reconstructive Surgery Journal mengungkapkan bahwa kebiasaan merokok dapat menyebabkan wajah tidak simetris. Itu dikarenakan adanya zat kimia yang terkandung di dalam rokok.
Nah itu tadi beberapa kebiasaan yang dapat menyebabkan wajah tidak simetris. Mari mulai sekarang kita memperbaiki kebiasaan buruk, sekecil apapun itu.
Referensi:
[1] Liu MT, Iglesias RA dkk. Factors contributing to facial asymmetry in identical twins. Plast Reconstr Surg. 2014 Oct;134(4):638-646. doi: 10.1097/PRS.0000000000000554. PMID: 25357025.
[2] N. N. 2019. “Sisi Kanan Kiri Wajahmu Tidak Simetris? 7 Kebiasaan Ini Penyebabnya”. Diakses dari https://www,idntimes,com/science/discovery/shinta-dwi-adinda/penyebab-bagian-wajah-kanan-kiri-tidak-simetris-exp-c1c2/7 pada tanggal 28 Mei 2021.