Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kenorland: Super Benua Pertama Yang Ada Di Bumi


Jika kita mendengar kata "benua super", hal yang terlintas dalam benak kita adalah benua super Pangea. Ya itu adalah benua super paling terkenal. Bagaimana tidak, dalam buku sejarah geografi di sekolah pun yang diperlihatkan dan dijelaskan hanyalah super benua ini, walaupun mungkin ada sebagian yang menjelaskan super benua Gondawa dan Laurasia.

Ngomongin super benua, yang kadang kita tanyakan adalah waktu dari keberadaan super benua itu? Lantas apa benua yang pertama kali terbentuk di Bumi?

Super benua pertama yang terbentuk adalah Kenorland. Super benua paling awal yang ada di Bumi, diperkirakan telah terbentuk selama Era Neoarchaean, 2,72 miliar tahun yang lalu.

Benua ini terbentuk dari serangkaian kejadian pembentukan Benua di masa-masa awal daratan kembali hadir, setelah tenggelam oleh Lautan. Super Benua ini terdiri dari Laurentia (yang sekarang menjadi Amerika Utara dan Greenland), Australia barat, Kalaharia, dan Baltica (yang sekarang menjadi Skandinavia dan Baltic).

Benua super ini kemudian terpecah sekitar 400 juta tahun kemudian. Pecahannya menjadi beberapa pulau besar. Setelah terpecahnya benua super Kenorland, tidak ada lagi benua super yang terbentuk, sampai pada era Paleoproterozoic, super Benua Columbia terlahir.

Sebenarnya ada 2 benua yang lebih awal ada dibandingkan dengan Kenorland, yaitu Vaalbar dan Ur. Tapi keduanya dianggap hanya sebagai benua, tidak sebagai Superbenua. Bahkan, salahsatunya hanyalah Hipotesis.

Sumber dan referensi: 
https://www,thearmchairexplorer,com/geology/kenorland,php

https://en,m,wikipedia,org/wiki/Kenorland

Yuk gabung group kami di aplikasi telegram
https://t.me/joblokernet