Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pentingnya Menjaga Privasi di Internet


Di zaman sekarang aktivitas dapat dilakukan melalui kemajuan teknologi, mulai dari bermain gim, menonton film, melakukan pencarian konten, menggunakan sosial media, dan berbagai hal lainnya. Namun seiring dengan kemudahan yang ditawarkan oleh teknologi, kita perlu meninjau sisi keamanan bagi penggunanya. Hal ini sangat penting untuk diperhatikan karena kita harus sadar bahwa terdapat pihak yang dapat mengancam kehidupan anda dari rekam jejak anda di internet. Oleh karena itu kita perlu lebih paham mengenai privasi. Mari kita bahas.

Pertama kita perlu mengenal arti dari privasi. Berdasarkan Cambridge Dictionary, privasi memiliki arti sebagai hak seseorang untuk menjaga kehidupan personalnya atau informasi pribadinya agar hanya dapat diakses orang-orang yang dia percayai. Dari deskripsi ini, kita seharusnya sadar bahwa tidak semua informasi kita bisa sebarkan ke internet. 

Saya akan mengambil contoh sederhana mengenai kelalaian orang dalam menjaga privasi. Kisah seorang selebgram Hongkong bernama So Mei-yan yang sering memamerkan kekayaanya di media sosial. Hal itu ternyata mengundang niat jahat orang lain untuk merampok selebgram tersebut.

Kejadiannya terjadi siang hari pada pukul 11. Selebgram tersebut diikat dan anaknya yang masih bayi disekap oleh komplotan penjahat. Akibatnya dia mengalami kerugian senilai £400.000 atau senilai 5,6 miliar rupiah. 

Dari kisah tersebut dapat dilihat bahwa tidak semua hal perlu dipamerkan ke dunia digital. Selain itu terdapat beberapa informasi lain yang tentunya tidak bijak untuk dibagikan di internet misalnya informasi KTP, lokasi anda secara realtime, dan lainnya. 

Saya juga ingin menyinggung tentang postingan di dunia internet. Sebelum anda menulis sesuatu di internet anda harus tahu konsekuensinya, karena bila anda berkomentar sembarangan bisa saja postingan atau komentar anda bisa berdampak ke kehidupan anda selanjutnya. Jangan sampai kehidupan anda hancur karena anda kesalahan di dunia digital. 

Untuk teman-teman yang memiliki pengalaman pahit akibat kurang menjaga privasi atau tip menjaga privasi boleh disharing di kolom komentar. Terima kasih.

Sumber dan Refrensi
1. Lawrence, Justin. 2020. “KNIFE RAID HORROR Influencer and baby tied up in terrifying £400K robbery after posting pics of luxury watches, handbags and cash” diakses dari  https://www,thesun,co,uk/news/13302966/gun-raid-horror-mother-baby-hong-kong/ pada 22 Mei 2021.
2. Iswara, Aditya Jaya.  2020. “Selebgram Dirampok gara-gara Sering Pamer Kekayaan, Disekap bareng Bayinya” diakses dari https://www,kompas,com/global/read/2020/12/28/115330070/selebgram-dirampok-gara-gara-sering-pamer-kekayaan-disekap-bareng-bayinya?page=all pada 22 Mei 2021.

Yuk gabung group kami di aplikasi telegram
https://t.me/joblokernet