Marketplace dan E-commerce, Sama Atau Beda?
Pasar Daring atau lebih sering disebut Marketplace adalah sebuah website atau aplikasi (tempat) yang memfasilitasi pedagang untuk menawarkan barang dagangannya secara daring, melalui marketplace para pembeli mudah untuk mencari barang-barang yang ditawarkan dari berbagai toko online di dalam aplikasi/website marketplace tersebut yang dimana pihak penyedia aplikasi sebagai perantara jual-beli antara penjual dan pembeli biasanya terjadi pada aplikasi Shopee, Tokopedia, Bukalapak, dll dan ada juga yang menggunakan sistem COD (Cash On Delivery).
Marketplace yang terbesar dan jangkauan yang luas adalah Amazon sedangkan di indonesia sudah memiliki marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, Facebook Marketplace, Bukalapak, dll.
Marketplace
Pasar Daring atau lebih sering disebut Marketplace adalah sebuah website atau aplikasi (tempat) yang memfasilitasi pedagang untuk menawarkan barang dagangannya secara daring, melalui marketplace para pembeli mudah untuk mencari barang-barang yang ditawarkan dari berbagai toko online di dalam aplikasi/website marketplace tersebut
Marketplace yang terbesar dan jangkauan yang luas adalah Amazon sedangkan di indonesia sudah memiliki marketplace, seperti Tokopedia, Shopee, Lazada, Facebook Marketplace, Bukalapak, dll.
E-commerce
Arti e-commerce secara umum adalah pertukaran (jual-beli barang) yang dilakukan melalui jaringan media elektronik seperti smartphone dan ponsel yang terhubung melalui jaringan internet di bagi menjadi 2 arti menurut fungsinya yaitu busines to consumen (b2c) dan cunsumer to cunsumer (c2c).
Dan juga ada yang mengartikan bahwa e-commerce adalah platform yang hanya menjual produk dari 1 toko saja tanpa adanya penjual dari toko lain. Di e-commerce tidak ada fasilitas untuk menawarkan produk yang dijual oleh masyarakat, biasanya konsep ini dibuat oleh brand terkenal untuk menjual barang dagagannya, dalam arti lain e-commerce adalah sebuah website/aplikasi yang dibuat oleh suatu brand yang dikhususkan untuk menjual produk mereka sendiri.
Contoh e-commerce yang terkenal di Indonesia jika di kategorikan kedalam Brand barang penyedia aplikasi langsung adalah MatahariMall, Zilingo, Zalora, Barrybenka, Lemonilo, JD ID Afacart, Klikindomaret, dll
Kesimpulan
Jadi kesimpulannya adalah marketplace adalah tempat jual-beli barang yang ada di internet yang ditawarkan oleh beraneka ragam toko online, sedangkan e-commerce adalah tempat jual-beli barang yang dijual oleh satu toko/brand saja tanpa adanya tawaran dari toko-toko online lain.
Sumber dan referensi :
Dewaweb, Team. 2020. "Online Shop, Marketplace, dan E-Commerce: Apa Bedanya?". https://www*dewaweb*com/blog/online-shop-marketplace-dan-e-commerce-apa-bedanya/
BBS Binus. 2020. "Jenis-Jenis E-commerce" https://bbs*binus*ac*id/business-creation/2020/10/jenis-jenis-e-commerce/
Adani, Muhanmad Robith. 2020. "Kenali Apa itu Marketplace beserta Jenis dan Contoh Penerapannya". https://www*sekawanmedia*co*id/pengertian-marketplace/
Ibnuismail. 2021. "E-commerce Adalah: Pengertian, Jenis, Kelebihan dan Kekurangan E-commerce". https://accurate*id/bisnis-ukm/e-commerce-adalah/
Prasya, Irfan. 2020. "Apa itu Marketplace, e-Commerce, Online Shop? (Beda + Contoh)". https://pluginongkoskirim*com/marketplace-ecommerce-olshop/